Thursday, December 23, 2010

Kecewa Setgab, PKS Galang Kekuatan Partai Tengah

Rabu, 22 Desember 2010 - 07:33 wib
Ferdinan - Okezone



JAKARTA - Kekecewaaan terhadap sekretariat gabungan (Setgab) partai koalisi pemerintah membuat Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memilih jalan lain dengan menggabungkan kekuatan partai tengah seperti PAN, PKB dan PPP.

Konsolidasi dilakukan PKS lantaran Partai Demokrat dan Partai Golkar dianggap menguasai Setgab tanpa menghiraukan keberadaan partai koalisi lainnya. "Kalau Setgab didominasi kepentingan dua partai Golkar dan Demokrat, maka partai tengah sebaiknya berkonsolidasi mengimbangi Demokrat dan Golkar," kata Wakil Sekjen PKS Mahfudz Siddiq saat dihubungi okezone, Selasa, 21 Desember malam.

Mahfudz menjelaskan, pola komunikasi yang ditampilkan dua partai terbesar tersebut meminggirkan aspirasi partai lainnya di koalisi. "Kita harus konsolidasi mengimbangi agar Setgab tidak jadi instrumen untuk menggolkan kepentingan Demokrat dan Golkar," sambungnya.

Dia mencontohkan, pola komunikasi superior yang ditampilkan Golkar terlihat ketika Ketum Golkar Aburizal Bakrie mengatakan Setgab akan mengusahakan kesamaan pandangan dengan usulan pemerintah mengenai draf RUU Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

"Macam-macam pola penyeragaman yang dibuat, soal ambang batas parlemen dan paling aktual mengenai RUUK Yogyakarta. Sepertinya sikap dua partai yakni Demokrat dan Golkar mengenai klausul pemilihan Gubernur dipaksakan menjadi sikap bersama partai di Setgab, padahal tidak demikian," tegasnya.

PKS, kata Mahfudz akan terus menggulirkan ide konsolidasi partai tengah. Dia kembali mempertegas konsolidasi penting agar terjadi keseimbangan pandangan. "Itu ide kita yang akan dijalankan. Ini lebih bagaimana partai tengah di Setgab tidak terkooptasi kepentingan Golkar dan Demokrat," ujarnya.(fer)

No comments: