Friday, June 05, 2009

PIAGAM KERJASAMA PARTAI DEMOKRAT DAN PARTAI KEADILAN SEJAHTERA

Ikhwanifillah berikut Piagam Kerjasama PKS dan PD:

PIAGAM KERJASAMA
PARTAI DEMOKRAT DAN PARTAI KEADILAN SEJAHTERA
TAHUN 2009-2014
Atas berkat Rahmat Allah SWT, Para penandatangan piagam kerjasama telah sepakat
untuk membentuk koalisi berbasis platform dalam Kabinet dan Parlemen periode tahun 2009 –
2014. Koalisi yang dibentuk oleh Para penandatangan piagam ini mempunyai visi, misi dan
tujuan bersama untuk mengkonsolidasikan gerakan reformasi guna memperkuat sistem politik
demokrasi dan sistem pemerintahan Presidensial sebagaimana yang diamanatkan oleh Undang
Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta memastikan agar proses transisi
demokrasi segera mengarah pada terwujudnya cita-cita nasional yang terkandung dalam
Pembukaan UUD 1945 yaitu Negara Kesatuan Republik Indonesia yang merdeka, bersatu,
berdaulat, adil dan makmur, melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia,
memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, serta ikut melaksanakan
ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial dengan
berdasar kepada Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang adil dan beradab, Persatuan
Indonesia, dan Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/
perwakilan, serta dengan mewujudkan suatu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Dalam lingkup nasional, Para penandatangan menyadari bahwa reformasi yang telah
bergulir 11 tahun pada kenyataannya sampai hari ini belum sepenuhnya bisa memenuhi harapan
rakyat. Para penandatangan sepakat untuk memperkecil jarak antara harapan dengan
kenyataan, agar dalam waktu 5 tahun mendatang tidak menjadi potensi kerawanan sosial yang
bermuatan perilaku kekerasan secara kolektif. Para penandatangan piagam bersepakat untuk
bekerjasama memberikan respon atau jawaban dengan mengutamakan prinsip-prinsip
kepedulian dan keberpihakan kepada kepentingan Rakyat Indonesia yang mendambakan dan
mengharapkan kepastian hidup dan perbaikan hidup, melalui upaya perjuangan dan
pemberdayaan parlemen dan pemerintahan yang bersih, terhormat, bebas Korupsi Kolusi dan
Nepotisme (KKN), kredibel serta mampu menjalankan fungsi pengendalian dan keseimbangan
(checks and balances) terhadap suatu pemerintahan terpilih yang didasarkan pada sistim
presidensial yang kuat, kompak dan efektif.
Dalam lingkup regional dan internasional sesuai amanat konstitusi, Para penandatangan
piagam bersepakat untuk berinisiatif mempelopori pelaksanaan ketertiban dunia yang
berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial di lingkungan ASEAN, Asia
Pasifik, Dunia Islam dan belahan dunia lainnya. Senantiasa konsisten dalam mendukung
perjuangan bangsa-bangsa yang belum merdeka, seperti Palestina, dan negara-negara yang
tidak diuntungkan dalam hubungan dan pergaulan internasional.
Semoga Allah SWT memberkati piagam kerjasama ini.
PARTAI DEMOKRAT PARTAI KEADILAN SEJAHTERA
Hadi Utomo Marzuki Alie Tifatul Sembiring M. Anis Matta
Ketua Umum Sekretaris Jenderal Presiden Sekretaris Jenderal

3 comments:

Anonymous said...

Assalamu'alaikum

Duhai ustadzku tercinta...
Ditengah sunyinya komentar...

Mad'u mu yang awam ini....
Kan selalu mengiringimu...
Dalam do'a dikeheningan...
Mengingatkan dalam kealpaan...
Mengobarkan semangat dikepenatan...
Mendukungmu dalam keistiqomahan...

Agar berdengung telinga hatimu...
ketika maksiyat tak berjarak...
Saat rasa malu kian menipis...
Kala ego mendominasimu...

Bahwa....
Jatidirimu adalah sang da'i...
Misimu da'wah tak kenal henti...

Semoga tak bosan

Anonymous said...

Assalamu'alaikum

Duhai ustadzku tercinta...
Ditengah sunyinya komentar...

Mad'u mu yang awam ini....
Kan selalu mengiringimu...
Dalam do'a dikeheningan...
Mengingatkan dalam kealpaan...
Mengobarkan semangat dikepenatan...
Mendukungmu dalam keistiqomahan...

Agar berdengung telinga hatimu...
ketika maksiyat tak berjarak...
Saat rasa malu kian menipis...
Kala ego mendominasimu...

Bahwa....
Jatidirimu adalah sang da'i...
Misimu da'wah tak kenal henti...

Semoga tak bosan

Darta Iskandar said...

assalam...
ana seneng kl liat Ustadz muncul di TV heheheh